Users Guide

Panduan Instalasi
Wadah Kipas W-6000 PowerConnect Dell
0510767-ID-01 | Maret 2011 1
Wadah Kipas W-6000 PowerConnect Dell (HW-FT) menyediakan sirkulasi udara untuk mendinginkan modul
W-6000M3 dalam sasis Kontroler W-6000 PowerConnect dan diperlukan untuk operasi normalnya. Suhu operasi
normal untuk sasis W-6000 adalah antara 0 hingga 40 ºC (32 hingga 104 ºF). Jika suhu ini terlampaui, W-6000
akan memberikan peringatan melalui perangkat lunak untuk memberitahukan perubahan tersebut kepada
pengguna. Tabel berikut menjabarkan jenis alarm serta ambangnya:
Bab ini mendeskripsikan fitur umum serta karakteristik fisik wadah kipas, dan menyediakan petunjuk untuk
mengganti modul tersebut jika perlu.
Fitur
Redundansi Bawaan
Ada tiga kipas di dalam wadah kipas. Modul itu dirancang agar mampu mendinginkan, sekalipun satu kipas tidak
berfungsi. Dua kipas yang masih beroperasi dapat memberikan aliran udara yang cukup untuk mendinginkan
sampai wadah kipas dapat diganti.
Penggantian Saat Alat Hidup
Penggantian saat alat hidup harus dilakukan oleh teknisi terlatih. Dengan penggantian saat alat hidup, Anda
dapat mengganti wadah kipas tanpa perlu mematikan sistem. Saat penggantian dilaksanakan, sasis akan terus
berfungsi tanpa kipas, sekalipun prosedur itu harus selesai dalam satu menit agar dapat meneruskan pendinginan
yang cukup.
Deskripsi Fisik
Slot wadah kipas terletak di samping kiri sasis W-6000 dan memanjang dari depan sasis hingga ke belakang.
Tabel 1 Ambang Suhu
Tingkat Alarm Ambang
Minor
40 ºC
Mayor
50 ºC
Kritis
60 ºC

Summary of content (6 pages)