Users Guide

Mengoperasikan Monitor | 45
Monitor Sleep
(Monitor Tidur)
Memungkinkan Anda membiarkan monitor mati dengan sendirinya
atau tetap nyala bila komputer Anda berjalan dalam mode tidur. Bila
memilih Sleep After Timeout (Tidur Setelah Habis Waktunya),
monitor akan tidur ketika sistem tidur; bila memilih Never (Tidak
Pernah), Anda bisa mencegah layar tidak aktif ketika sistem tidur
untuk segera memulihkan layar PC menjadi aktif.
Sharpness
(Ketajaman)
Fitur ini dapat membuat gambar tampak lebih tajam atau halus.
Gunakan atau untuk menyesuaikan ketajaman dari '0'
hingga '100'.
Dynamic
Contrast
(Kontras
Dinamis)
Memungkinkan Anda menaikkan tingkat kontras untuk memberikan
mutu gambar lebih tajam dan lebih terinci.
Tekan tombol untuk menetapkan Dynamic Contrast (Kontras
Dinamis) ke "On" (Aktif) atau "Off" (Nonaktif).
CATATAN: Dynamic Contrast (Kontras Dinamis) dapat
memberikan kontras yang tinggi bila Anda pilih mode pra setel
Game (Permainan) atau Movie (Film).
Response Time
(Waktu Respon)
Memungkinkan Anda menyetel Response Time (Waktu Respon)
menjadi Normal atau Fast (Cepat).
MST
Tekan untuk memilih MST "On" (Aktif) atau "Off" (Nonaktif).
Untuk menggunakan fitur DP MST (Daisy Chain), aktifkan MST.
Uniformity
Compensation
(Kompensasi
Keseragaman)
Pilih setelan kompensasi keseragaman layar. Calibrated
(Terkalibrasi) adalah pengaturan yang telah dikalibrasi di pabrik
secara default. Uniformity Compensation (Kompensasi
Keseragaman) akan menyesuaikan berbagai area layar dengan
memperhatikan bagian tengah untuk mencapai kecerahan dan
warna merata di seluruh layar. Untuk performa layar yang optimal,
Brightness (Kecerahan) dan Contrast (Kontras) untuk sejumlah
mode standar (Standard (Standar), Color Temp. (Suhu Warna)) akan
dinonaktifkan bila Uniformity Compensation (Kompensasi
Keseragaman) dialihkan ke On (Aktif).
CATATAN: Pengguna disarankan untuk menggunakan pengaturan
kecerahan default pabrik bila Uniformity Compensation
(Kompensasi Keseragaman) diaktifkan. Untuk pengaturan tingkat
kecerahan lainnya, performa konsistensi dapat menyimpang dari
data yang ditampilkan dalam Laporan Kalibrasi Pabrik.
Display Info
(Info Layar)
Menampilkan pengaturan monitor aktif.
Reset Display
(Atur Ulang
Tampilan)
Gunakan pilihan ini untuk kembali ke pengaturan tampilan default.