Setup Guide
65
Mendapatkan Bantuan
Saat diminta oleh sistem telepon otomatis
Dell, masukkan Kode Servis Ekspres untuk
mentransfer panggilan Anda langsung ke
staf pendukung yang tepat. Jika Anda tidak
memiliki Kode Servis Ekspres, buka folder Dell
Accessories, klik dua kali ikon Kode Servis
Ekspres dan ikuti perintah.
CATATAN: Beberapa layanan mungkin
tidak selalu tersedia di semua lokasi di luar
wilayah AS. Hubungi perwakilan Dell lokal
Anda untuk informasi tentang ketersediaan.
Dukungan Teknis dan
Layanan Pelanggan
Layanan dukungan Dell tersedia untuk
menjawab pertanyaan Anda tentang perangkat
keras Dell. Staf dukungan kami menggunakan
diagnostik berbasis komputer untuk memberikan
jawaban yang cepat dan akurat.
Untuk menghubungi layanan dukungan Dell,
lihat "Sebelum Menghubungi Dell" pada halaman
69 dan kemudian lihat informasi kontak untuk
wilayah Anda atau kunjungi support.dell.com.










