Users Guide
Table Of Contents
- Petunjuk keamanan
- Tentang Monitor Anda
- Mengatur Monitor
- Menyambung penyangga - S2721D
- Menyambung penyangga - S2721DS
- Menyambungkan monitor Anda
- Mengatur kabel
- Menghidupkan monitor Anda
- Mengamankan monitor Anda menggunakan kunci Kensington (opsional)
- Melepaskan penyangga monitor - S2721D
- Melepaskan penyangga monitor - S2721DS
- Pemasangan di dinding VESA (opsional)
- Mengoperasikan Monitor
- Mengatasi Masalah
- Lampiran
6 │ Petunjuk keamanan
Petunjuk keamanan
PERHATIAN: Penggunaan pengendalian, penyesuaian atau prosedur
selain yang disebutkan di dalam dokumen ini dapat menyebabkan
kilatan cahaya, sengatan listrik dan/atau bahaya mekanis.
• Letakkan monitor di atas permukaan kuat dan tangani dengan hati-hati. Layar
mudah pecah dan bisa rusak jika jatuh atau terbentur keras.
• Selalu pastikan bahwa monitor Anda dialiri listrik dengan nominal yang sesuai
dengan daya AC yang tersedia di lokasi Anda.
• Jaga monitor dalam temperatur ruangan. Kondisi dingin atau panas yang
berlebihan dapat berdampak merugikan pada kristal cairan layar.
• Hindari monitor terkena getaran keras atau benturan kuat. Misalnya, jangan
meletakkan monitor dalam bagasi mobil.
• Lepaskan steker daya monitor jika akan tidak digunakan dalam jangka waktu
lama.
• Untuk menghindari kejutan listrik, jangan mencoba melepas tutup apa saja atau
menyentuh bagian dalam monitor.










