Users Guide
Memecahkan masalah Stasiun Docking Kinerja
Dell WD19DC
Gejala dan solusi
Tabel 17. Gejala dan solusi
Gejala Solusi yang disarankan
1. Tidak ada video pada monitor yang terpasang pada port High
Definition Multimedia Interface (HDMI), atau DisplayPort (DP)
pada stasiun docking.
• Pastikan BIOS dan driver terbaru untuk komputer Anda dan
stasiun docking dipasang pada komputer Anda.
• Pastikan komputer Anda tersambung ke stasiun docking
dengan aman. Coba lepaskan sambungan dan sambungkan
kembali stasiun docking ke komputer notebook.
• Lepaskan sambungan kedua ujung kabel video dan periksa pin
yang rusak/bengkok. Sambungkan kembali kabel dengan aman
ke monitor dan stasiun docking.
• Pastikan kabel video (HDMI, atau DisplayPort) tersambung
dengan benar ke monitor dan stasiun docking. Pastikan untuk
memilih sumber video yang benar pada monitor Anda (lihat
dokumentasi monitor Anda untuk informasi lebih lanjut tentang
mengubah sumber video).
• Periksa pengaturan resolusi pada komputer Anda. Monitor
Anda mungkin mendukung resolusi yang lebih tinggi daripada
yang dapat didukung oleh stasiun docking. Silakan lihat Tabel
Resolusi Display untuk informasi lebih lanjut tentang kapasitas
resolusi maksimum.
• Jika monitor Anda tersambung ke stasiun docking, output video
pada komputer Anda mungkin dinonaktifkan. Anda dapat
mengaktifkan output video menggunakan Panel Kontrol
Windows atau merujuk ke Panduan Pengguna komputer Anda.
• Jika hanya satu monitor yang ditampilkan, sedangkan yang
lainnya tidak, buka Properti Display Windows, dan di bawah
Multiple Display (Beberapa Display), pilih output untuk
monitor kedua.
• Menggunakan grafis Intel dan menggunakan LCD sistem, hanya
dua layar tambahan yang dapat didukung.
• Untuk grafis diskret nVIDIA atau AMD, dock mendukung tiga
monitor eksternal dan LCD sistem.
• Coba dengan monitor dan kabel berbeda dalam kondisi yang
baik, jika memungkinkan.
2. Video pada monitor yang terpasang terdistorsi atau berkedip-
kedip.
• Setel ulang monitor ke Mode Bawaan Pabrik. Lihat Panduan
Pengguna monitor Anda untuk informasi lebih lanjut tentang
cara mengatur ulang monitor ke mode bawaan pabrik.
• Pastikan kabel video (HDMI, atau DisplayPort) tersambung
dengan aman ke monitor dan stasiun docking.
• Lepaskan sambungan dan sambungkan kembali monitor dari
stasiun docking.
• Pertama-tama matikan stasiun docking dengan melepaskan
sambungan kabel Tipe-C dan kemudian lepaskan adaptor daya
dari dock. Kemudian, hidupkan stasiun dock dengan
12
Memecahkan masalah Stasiun Docking Kinerja Dell WD19DC 29










