Users Guide

Menggunakan Dialog Pengaturan Ringkas 5
Menggunakan Dialog Pengaturan Ringkas
Mengklik ikon baris pemberitahuan pada Manajer Tampilan Dell akan membuka
kotak dialog Pengaturan Ringkas. Bila lebih dari satu monitor Dell yang didukung
tersambung ke komputer, maka monitor target tertentu dapat dipilih menggunakan
menu. Kotak dialog Pengaturan Ringkas memungkinkan Anda dengan mudah
menyesuaikan kecerahan, kontras, resolusi, tata letak jendela, dan sebagainya.
Anda dapat memilih Mode Manual atau Mode Otomatis, dan resolusi layar dapat
diubah.
Kotak dialog Pengaturan Ringkas juga memberikan akses ke antarmuka pengguna
lanjutan Manajer Tampilan Dell yang digunakan untuk menyesuaikan fungsi dasar,
mengkongurasi mode otomatis, dan mengakses tur lainnya.