Reference Guide

Manual Instalasi dan Referensi Adaptor Brocade 59
53-1002144-01
Adaptor stand-up
2
Menghubungkan adaptor pada switch atau penyimpanan yang
terhubung langsung
Gunakan kabel optik fiber multimode atau kabel tembaga twin-ax (untuk Adaptor Fabric dengan
port yang terkonfigurasi dalam mode CNA dan CNA saja) dengan konektor yang sesuai, ketika
menghubungkan adaptor ke switch. Gunakan kabel optik fiber multimode ketika menghubungkan
port adaptor HBA atau Adaptor Fabric yang dikonfigurasi dalam mode HBA, pada switch atau
penyimpanan yang terhubung langsung. Lihat
“Kabel (adaptor tegak)” di halaman 188 untuk
spesifikasi kabel.
1. Cabutlah sisipan karet pelindung dari konektor SFP optik fiber, jika terpasang pada adaptor
atau switch.
2. Hubungkan kabel dari switch pada konektor SFP yang sesuai di adaptor.
Melepaskan dan memasang transceiver SFP
Ikut prosedur berikut ini untuk melepaskan dan memasang transceiver SFP optik fiber.
CATATAN
Gunakan hanya transceiver small-form factor pluggables (SFP) merk Brocade pada adaptor
Brocade. Lihat ke “Kompatibilitas perangkat keras” di halaman 10.
Melepaskan transceiver
Jika Anda perlu melepaskan transceiver SFP dari adaptor untuk memberikan ruang untuk proses
instalasi pada kabinet server, ikuti langkah-langkah berikut ini.
1. Cabut steker karet pelindung dari konektor SFP.
2. Lepaskan SFP.
Untuk SFP dengan transceiver optik, gunakan ibu jari dan telunjuk Anda untuk membuka
gagangnya dari bagian samping konektor kabel. Dengan menggunakan gagang atau takik
tarik sebagai pegangan, tarik SFP langsung keluar dari receiver. Lihat gambar sebelah kiri
pada
Gambar 10.
CATATAN
Untuk transceiver optik 16 Gbps, terdapat takik tarik untuk menarik SFP keluar dari
receiver.
Untuk SFP tembaga dengan kabel terhubung, gunakan ibu jadi dan telunjuk Anda untuk
menarik takik pada kabel untuk melepaskan kait SFP, kemudian tarik SFP keluar dari
receiver. Lihat gambar sebelah kanan pada
Gambar 10.
CATATAN
Pada gambar di bawah ini, SFP optik fiber ditampilkan pada gambar A, sementara SFP
tembaga dengan kabel terhubung ditampilkan pada gambar B.