Users Guide

33
BAB 4: MENGGUNAKAN LAPTOP ANDA
Menggunakan Drive Optis
Laptop Anda memiliki drive optis tipe slot load. Tergantung kongurasi yang
Anda pesan, laptop Anda dapat memiliki salah satu tipe drive berikut. Logo
ini digunakan untuk mengindikasi kemampuan masing-masing drive dan
kompatibilitas media.
DVD±R/W Dual
Layer Writer
Drive DVD±R/W dapat membaca CD-ROM, CD-R, CD-R/W,
DVD, DVD+R/W, dan media DVD-R/W.
Drive ini juga dapat merekam ke CD-R, CD-RW, DVD+R/W,
DVD-R/W, dan media DVD+R Dual Layer (DL).
Fitur Baca/
Tulis Blu-ray
Disc™
Drive Blu-ray dapat membaca CD-ROM, CD-R, CD-R/W,
DVD, DVD+R/W, DVD-R/W, DVD+R Dual Layer (DL),
BD-ROM, BD-R, dan media BD-RE.
Drive ini juga dapat merekam ke CD-R, CD-R/W,
DVD+R/W, DVD-R/W, DVD+R Dual Layer (DL), BD-R, dan
media BD-RE.
Menggunakan Kamera Terintegrasi
Mengaktifkan dan Menonaktifkan Kamera
Tekan tombol kombinasi <Fn><F9> untuk menyalakan atau mematikan kamera.
Setelah menyalakan kamera, Anda harus mengaktifkan fungsinya melalui sistem
pengoperasian Microsoft Windows
.
Selain itu, Anda juga dapat menggunakan
Windows Movie Maker untuk membuat, mengedit, dan membagi video.
Menggunakan Kontrol Nirkabel
Kontrol nirkabel memungkinkan Anda untuk mematikan dengan cepat semua
radio nirkabel (Bluetooth
®
dan WLAN), misalnya saat Anda diminta untuk
menonaktifkan semua radio nirkabel saat berada di pesawat udara. Menyentuh
secara perlahan kontrol ini satu kali akan mematikan semua radio Anda.
Menyentuh kontrol ini secara perlahan sekali lagi akan mengembalikan radio
nirkabel Anda ke statusnya masing-masing sebelum kontrol disentuh untuk
pertama kalinya.